;

Sekilas Tentang Farah Quinn

Sekilas Tentang Farah Quinn

FARAH QUINN
Akhir-akhir ini nama Farah Quinn lagi banyak di perbincangkan dikalangan media massa bahkan menjadi salah satu Pencarian Terpopuler Google Indonesia  7 - 13 Oktober 2013. Kedekatannya dengan Mike Lewis yang sekarang ini membuat keduanya banyak menjadi incaran media massa. Kali ini saya akan coba bagikan Sekilas Tentang Farah Quinn, tantang awal hidupnya, pendidikannya, karirnya pokoknya banyak deh, jadi jangan sampai kelewatan ya.


Lahir dengan nama Farah Fauzan di Bandung, pada tanggal 8 April 1980 adalah salah satu Koko dan Selebritis Indonesia. Masa kecilnya Di Sumatera ia habiskan untuk membantu sang ibu di dapur. Ia mulai dikenal luas setelah memandu acara kuliner Ala Chef yang di tayangkan di salah satu tv swasta indonesia. Farah Quinn mendapatkan Panasonic Gobel Awards sebagai Presenter Hobi dan Gaya Hidup Favorit.

B. Awal Hidup Dan Pendidikan

Farah Farhanah Quinn atau yang lebih akrab dipanggil Farah Quinn selepas SMA melanjutkan kuliah di jurusan finance di Indiana University Of Pennsylvania, Amerika Serikat. Jurusan yang sebenarnya tak ingin ia masuki, ia lebih suka mempelajari resep masakan ketimbang belajar ekonomi. Tapi saat itu, wanita berkulit kecokelatan ini yakin, keinginannya pasti akan ditentang oleh sang ayah. Karena itulah Farah memutuskan untuk mengambil jurusan tersebut.

C. Beberapa Karir Farah Quinn

1. Karir Di Amerika Serikat :

Farah mengakui bahwa dirinya bukanlah tipikal pekerja kantoran. Karena itulah Farah memulai karirnya di "Lydia's Pittsburgh", sebuah restoran Italia terkenal di Pittsburgh, Pennsylvania. Ia juga melanjutkan pendidikannya di Pittsburgh Culinary Institute dan mengambil keahlian khusus dalam bidang pastry atau kue-kue. Setelah lulus, Farah pindah ke Phoenix, Arizona. 

Ia kemudian bekerja di Arizona Biltmore Resort. Farah juga sempat mengikuti World Pastry Championship dan mendapatkan kesempatan belajar memasak pada Chef Ewald Notter and Colette Peters. Tahun 2005, keberuntungan membawa Farah dalam acara pertemuan G8 di Sea Island Georgia. Di bawah bimbingan Chef James Mullaney, ia menciptakan menu dessert yang spesial. Hidangan penutup itu disajikan untuk beberapa orang seperti Ibu Negara Laura Bush dan delegasi dunia lain.

Pada tahun 2003, ia membuka restoran sendiri "Camus" di Phoenix, Arizona. Restoran itu dianugerahi 4 bintang untuk masakan dan juga banyak penghargaan lainnya. Farah memperoleh banyak ketenaran. Gara-gara restorannya, nama Farah mulai tenar. Ia kerap tampil di beberapa koran dan majalah. "Camus" kemudian telah dijualnya.

2. Pembawa Acara Ala Chef Indonesia :

Suatu hari ia menunjukkan portofolionya kepada Helmi Yahya. Presenter kondang itu tertarik dan kemudian mengajak Farah untuk tampil sebagai bintang tamu dalam sebuah acara. Beberapa lama setelah itu Farah dihubungi oleh salah satu stasiun tv swasta lokal. Ia ditawari untuk membawakan sebuah acara masak-memasak. Farah mengiyakan. Farah Quinnn resmi membawakan acara "Ala Chef" di tv lokal tersebut sejak November 2008.

3. Pembawa acara Di Big Break :

Pada akhir tahun 2012, Farah menjadi pembawa acara The Big Break yang ditayangkan Asian Food Channel. Acara The Big Break diikuti oleh 12 peserta dari kalangan ekonomi lemah. Peserta yang dipilih memiliki usia berkisar antara 16 hingga 25 tahun. Pesertanya terpilih lewat hasil seleksi yang dilakukan di 6 negara, yaitu Malaysia, Mongolia, Filipina, Thailand, Singapura, dan juga Korea Selatan. Dalam kompetisi masak ini, penilaian dilakukan oleh dua orang juri yaitu Farah Quinn, celebrity chef dari Indonesia, dan juga Executive Chef Resort World Sentosa, Alan Orreal. Keduanya juga menjadi mentor para peserta dalam kompetisi The Big Break. Mereka juga dibantu oleh tim F&B dari Resorts World Sentosa yang juga ambil bagian dalam penyelenggaraan The Big Break ini.

4. Duta in-flight Meal Air Asia : 

Di tahun yang sama, Farah Quinn didapuk menjadi duta in-flight meal maskapai penerbangan Air Asia Indonesia. Sebagai duta in-flight meal, Farah akan menyajikan beragam kuliner khas Indonesia untuk penumpang. Ia dikontrak selama satu tahun.

D. Iklan Yang Pernah Di Bintangi :

- Kopi Kapal Api Moca
- Sania Royal
- Downie
- Carls Junior
- Kacang Atom Garuda Food
- Keju Prochiz
- Sasa Tepung Bumbu
- T-Chef Series Tupperware
- simPATI - Telkomsel
- Nata de Coco - Wong Coco
- Vitamin Water

E. Penghargaan Yang Pernah Di Raih :

- Panasonic Gobel Awards 2013 untuk kategori Presenter Hobi & Gaya Hidup Terfavorit

Mungkin hanya itu Sekilas Tentang Farah Quinn yang bisa saya share, kalau masih ada tinggal nambah aja di kolom komentar ya.

sumber : id.wikipedia.org


Share this:

Disqus Comments