;

Tips Menjaga Miss V Tetap Sehat

Tips Menjaga Miss V Tetap Sehat

SmuaInfo - Daerah kewanitaan yang sehat adalah dambaaan setiap wanita di dunia ini, karena bagian ini yang merupakan bagian paling sensitif wanita. Jika miss V Anda sehat maka segala akitifitas seks dengan pasangan Anda akan lebih nikmat.
Ilustrasi by : nyata.co.id

Tapi ada beberapa hal yang membuat miss V menjadi tidak kencang lagi contohnya sehabis melahirkan, beberapa wanita rela melakukan berbagai cara untuk bisa mengencangkan kembali miss V mereka untuk memuaskan pasangannya.

Padahal jika Anda tahu miss V bisa kembali kencang hanya dengan beberapa kebiasaan yang sederhana dan alami. Berikut saya akan memberikan tips menjaga miss V tetap sehat melalui beberapa kebiasaan Anda yang dikutip dari multi-gyn.com :

Ganti Pembalut - Gantilah pembalut Anda sesering mungkin pada saat Anda datang bulan atau menstruasi, ini sangat berkaitan erat dengan kesehatan miss V Anda, semakin sering Anda mengganti pembalut pada waktu datang bulan maka miss V Anda akan selalu sehat dan bersih.

Bersihkan Miss V - Setelah melakukan hubungan seks dengan pasangan Anda sebaiknya Anda langsung membersihkan miss V Anda dengan sabun pembersih khusus dengan PH yang sesuai untuk Anda. Jika Anda belum tahu PH yang sesuai untuk Anda konsultasilah dengan dokter pribadi Anda untuk menentukan produk yang cocok dengan Anda.

Ganti Celana Dalam - Sebisa mungkin gantilah celana dalam Anda 2-3 kali sehari, sangat disarankan oleh para ahli untuk menggunakan celana dalam yang berbahan katun karena bahan katun ini sangat mudah menyerap keringat juga lembut. Juga jangan pula menggunakan pantiliner selama seharian penuh.

Senam Kegel - Lakukanlah senam kegel untuk menguatkan miss V Anda, ini bisa dilakukan dimana saja dan kapan saja.

Dengan melakukan kebiasaan tersebut miss V Anda akan selalu sehat dan terjaga. Selanjutnya Anda akan selalu siap memuaskan pasangan Anda. Semoga tips menjaga Miss V tetap sehat ini bermanfaat buat Anda semua. Selamat Mencoba.

Baca Juga : 5 Jenis Orgasme Pada Wanita

Share this:

Disqus Comments