;

Cara Mengatasi Kerutan Di Kulit Wajah

Cara Mengatasi Kerutan Di Kulit Wajah

Tips Cantik - Setiap kaum wanita tentu menginginkan kulit wajahnya terus terlihat kencang, namun karena faktor usia, paparan sinar matahari yang terus-menerus dan pola hidup yang buruk akhirnya menimbulkan dampak kerutan dikulit wajah mereka.

picture by : blog.kliktoday.com
Pada sebuah study kasus, menurut dr. Herliyani M.Purba, SpKK, timbulnya penuaan pada kulit disebabkan oleh dua faktor, yaitu faktor intrinsik dan ekstrinsik. Faktor intrinsik ini timbul karena faktor genetik dan merupakan proses alami yang ditimbulkan seiring dengan bertambahnya usia Anda.

Sedangkan faktor yang kedua adalah faktor ekstrinsik, yang terjadi karena faktor dari luar tubuh Anda diantaranya adalah paparan sinar matahari yang hampir setiap saat, polusi udara yang kian tidak bersahabat, pola makan yang kurang baik, nustri pada kulit Anda yang tidak terpenuhi dengan baik, kurang tidur, stress dan pola hidup yang kurang baik seperti merokok atau mengkonsumsi minuman yang mengandung kadar alkohol. Dari hasil penelitian hampir 80% penuaan dini pada kulit Anda diakibatkan karena paparan sinar matahari yang secara terus-menerus.

Penuaan dini pada kulit yang disebabkan oleh faktor ekstrinsik, biasanya terjadi di daerah kulit yang sering terkena paparan sinar matahari, seperti pada permukaan kulit tangan atau kaki, pada wajah, leher dan dada.

Kerutan dan lesi pigmentasi merupakan tanda-tanda yang sering ditimbulkan dari penuaan dini pada kulit, berikut penuaan pada kulit akibat dari paparan sinar matahari atau photoaging yang dibagi menjadi empat tipe, yaitu:

TIPE I (no wrinkles) - Terjadi pada usia 20-30thn, pada usia ini penuaan belum terlihat jelas, hanya saja sudah timbul kerutan-kerutan pada kulit Anda, namun masih samar dan flek-flek pun belum terlihat jelas.

TIPE II (wrinkles in motion) - Pada tipe ini kerutan pada kulit Anda sudah mulai timbul, ini dapat Anda liat pada saat Anda mengekspresi wajah Anda, seperti tersenyum, flek juga sudah terlihat namun masih samar-samar. gejala penuaan ini bisa Anda liat saat usia Anda mulai memasuki usia 30-40 tahun.

Tipe III (wrinkles at rest) - Kerutan pada tipe ini sudah mulai tampak jelas dan menetap, warna kulit mulai tidak merata, dan flek pun sudah terlihat jelas, hal ini terjadi pada saat usia Anda 50 tahun ke atas.

Tipe IV (only wrinkles) - Biasa terjadi pada saat usia Anda 60 tahun keatas, pada tipe ini kulit normal sudah tidak ada lagi, seluruh kulit wajah Anda sudah mulai berkerut, flek pada wajah pun muncul banyak, dan mungkin bisa mengarah ke ganas.

Kulit wajah yang mengalami penuaan akibat paparan sinar matahari (photo-aging) biasa di sebut prematur skin aging atau bisaanya kebanyakan orang menyebutnya sebagai penuaan dini. Namun kondisi ini bisa di cegah, sebisa mungkin Anda harus menghindari paparan sinar matahari secara berlebihan, paparan sinar matahari pada pukul 10.00 hingga pukul 16.00 sangat tidak baik dampaknya bagi kulit Anda, gunakan sunscreen pada saat Anda beraktifitas di luar rumah.

Sebuah laporan dari Journal of the American Medical Association dalam studi kasusnya, mengemukakan sebuah laporan uji coba pada anak-anak yang mempunyai kencenderungan memiliki flek atau biasa yang di sebut frackles, mereka menjalani terapi penggunaan sunscreen SPF 30 setiap hari, munculnya flek-flek tersebut cenderung lebih sedikit sekitar 30-40% daripada anak-anak yang sama sekali tidak pernah memakai sunscreen.

Selain penggunakan sunscreen dan menghidar dari paparan sinar matahari secara terus-menerus, untuk mengatasi penuaan dini pada kulit bisa Anda lakukan dengan cara sebagai berikut :

Gunakan Krim Yang Mengandung Retinoid - Peggunaan krim yang mengandung bahan retinoid ini dapat mencengah dan mengobati penuaan pada kulit Anda, terutama pada kulit wajah. Retinoid yang terkandung dalam krim perawatan tersebut dapat memicu terbentuknya kolagen pada kulit Anda dan dapat mencengah terjadinya degradasi kolagen dan elastin. Karena kolagen dan elastin pada kulit sangat berperan dalam kekenyalan kulit dan keelastisitasan kulit.

Penggunaan Antioksidan - Penggunaan antioksidan seperti vitamin C dapat mencengah dan mengobati penuaan pada kulit, selain antioksidan vitamin C, green tea dan vitamin E juga dipercaya dapat mengobati penuaan pada kulit Anda.

Kunjungi Klinik Kecantikan - Menjamurnya klinik kecantikan di kota-kota besar dapat Anda manfaatkan untuk mengatasi penuaan pada kulit Anda. Di klinik kecantikan tersebut Anda bisa menjumpai perawatan kulit seperti chemical peels dan photorejuvenation. Cara kerjanya pada kulit Anda akan dilakukan penyinaraan, laser atau Intense Pulse Light (IPL), penyinaraan anti invasif estetik atau tanpa menimbulkan luka-luka, kegiatan perawatan ini harus dilakukan dibawah pengawasan dokter kulit. Bila Anda ingin melakukan perawatan kulit dengan cara demikian disarankan Anda melakukannya dua hingga empat sekali dalam satu pekan dan untuk maintenance dapat Anda lakukan dua hingga tiga bulan sekali.

Inject Botox - Inject botox juga sangat dipercaya dalam mencengah dan mengobati penuaan pada kulit terutama pada kulit wajah Anda, selain inject botox, Anda juga dapat melakukan injeksi filler, ada baiknya Anda ulang lagi setiap empat hingga enam bulan sekali.

Merawat kulit terutama kulit wajah, tentunya sudah menjadi kewajiban Anda, selalu terlihat cantik dan menarik merupakan dambaan bagi setiap kaum wanita, tidak ada salahnya bila Anda mulai memperhatikan kesehatan kulit Anda terutama kulit wajah, dan Anda dapat melakukan perawatan yang tepat bagi kulit Anda, semoga tips Mengatasi Kerutan Di Kulit Wajah ini berguna bagi Anda semua. (si/chr)

Share this:

Disqus Comments